BUKU BESAR
Buku besar adalah buku utama pencatatan transaksi keuangan yang
mengkonsolidasikan masukan dari semua jurnal akuntansi. Buku besar merupakan
dasar pembuatan laporan neraca dan laporan laba/rugi. Buku besar dapat
memberikan informasi saldo ataupun nilai transaksi untuk setiap kode perkiraan
dalam suatu periode akuntansi tertentu. Buku ini mencatat perubahan-perubahan yang terjadi
pada masing-masing rekening dan pada akhir periode akan tampak saldo dari
rekening-rekening tersebut. Setiap transaksi yang telah dicatat dalam jurnal
akan diposting atau dipindahkan ke Buku Besar secara berkala.
Buku Besar terbagi menjadi Buku Besar Umum (general
Ledger) dan Buku Besar Pembantu (Subsidiary Ledger). Sistem Buku
Besar Umum menampilkan proses transaksi untuk Buku Besar Umum dan Siklus
Pelaporan Keuangan. Buku besar pembantu digunakan untuk mencatat
rincian akun tertentu yang ada di Buku Besar Umum. Akun Buku Besar Umum yang
rinciannya dicatat dalam Buku Besar Pembantu disebut Akun Pengawas (Controlling
Account). Sedangkan akun-akun yang merinci akun pengawas disebut Akun
Pembantu (Subsidiary Account). Dua buku besar pembantu yang umum adalah
Buku Pembantu Kewajiban (Hutang) dan Buku Pembantu Piutang.